SEMESTER Genap 2023/2024 ini kembali mendapat 5 kelas di 3 prodi yang berbeda. Baik kelas pagi dan malam. Perhatikan tangkapan layar gambar di atas ini.
Jika Anda adalah mahasiswa pengikut mata kuliah tersebut di kelas saya, maka Anda harus memperhatikan hal-hal sebagai berikut.
1) Sistem Perkuliahan
Mengacu surat Rektor terkait Sistem Perkuliahan yang saya terima, perkuliahan dilaksanakan 16 kali pertemuan dengan komposisi sebagai berikut.
- Tatap muka atau Synchronous Learning : 10x (singkron berarti baik tatap muka di kelas maupun langsung menggunakan Google Meet, Zoom, atau Microsoft Teams)
- Video Pembelajaran : 4x (rekaman video di YouTube: Subur Anugerah)
- Ujian : 2x (yang dimaksud Ujian adalah UTS dan UAS saja yang dilaksanakan sesuai jadwal, sedangkan Kuis dan Tugas dilaksanakan pada saat jam belajar/kuliah)
2) Aturan Perkuliahan
- Presensi kehadiran hanya dilakukan pada sistem https://sias.universitasmulia.ac.id dan tidak menggunakan presensi pada secarik kertas, pesan WhatsApp, atau alat apa pun lainnya.
- Presensi hanya dibuka pada waktu kuliah saja dan/atau waktu kuliah tambahan sesuai dengan kesepakatan, misalnya, mengganti kuliah yang tertunda.
- Presensi kehadiran dilakukan oleh mahasiswa sendiri. Mahasiswa bertanggung jawab penuh terhadap presensi dirinya sendiri. Dosen tidak mengisikan kehadiran mahasiswa dengan alasan apa pun, misalnya, karena terlambat masuk atau lupa presensi.
- Presensi hanya terbuka selama 1 jam, terhitung mulai waktu dibuka. Waktu 1 jam terbuka default oleh sistem, bukan oleh dosen.
- Saat Kuliah Daring berlangsung, mahasiswa harus mematikan microphone (mode: mute) dan tidak membuat gaduh yang dapat mengganggu jalannya kuliah daring.
- Dosen akan mengeluarkan mahasiswa yang mengganggu jalannya perkuliahan daring di kelas.
- Saat Kuliah Daring, meski di rumah dan di kamar sendiri, usahakan mengenakan pakaian yang rapi, sopan, dan tidak sedang melakukan aktivitas lain seperti sedang berkendara, sedang makan, mandi, dan aktivitas lainnya. Ikutilah Standar Etika mengikuti pertemuan daring resmi.
- Izin Ketidakhadiran hanya diperlukan saat Ujian (UTS dan UAS) saja agar dapat mengikuti Ujian Susulan dengan menyerahkan Surat Keterangan Sakit dari dokter, atau jika Sedang Tugas Dinas/Bekerja, maka menyerahkan Surat Sedang Dinas/Sedang Bertugas.
- Informasi dan Kegiatan kuliah disampaikan hanya di Google Classroom. Silakan dicek kode kelas masing-masing. Jangan salah masuk kelas.
3) Aturan Ujian
- Ujian ada tiga macam: UTS, UAS, dan Kuis. UTS dan UAS dilaksanakan sesuai jadwal yang ada pada Kalender Akademik, sedangkan Kuis dilaksanakan dalam kelas perkuliahan, bisa di awal masuk kelas atau menjelang kelas selesai. Tidak di luar kelas perkuliahan, kecuali sebagai TUGAS.
- UTS dan UAS dilaksanakan pada waktu terbatas sesuai jadwal. Tidak ada UTS dan UAS Susulan, kecuali dengan alasan Sakit atau sedang Tugas Bekerja/Dinas Kerja. Mahasiswa yang mengajukan UTS/UAS Susulan menyerahkan bukti berupa Surat Keterangan Sakit dari dokter, atau jika Sedang Tugas Dinas/Bekerja, maka menyerahkan Surat Sedang Dinas/Sedang Bertugas.
- Setiap kali Ujian akan menggunakan LENTERA dan/atau menyesuaikan kebutuhan.
- Khusus UAS hanya dapat diikuti mahasiswa dengan status ‘UAS Aktif‘ pada Sistem Informasi Akademik Mahasiswa (SIAM) SIAS. Status UAS Aktif menunjukkan Anda telah beres Administrasi Akademik. Silakan rencanakan jauh hari agar urusan Administrasi Anda tidak menghambat atau mengganggu proses Akademik.
4) Aturan Penilaian
- Standar Penilaian akan mengacu pada Peraturan Rektor Universitas Mulia No. 001/PER/Rektor/UM/I/2020 tentang Tata Aturan Penilaian Pembelajaran di Lingkungan Universitas Mulia.
- Ringkasnya, Penilaian berdasarkan komponen Sikap dan Pengetahuan dengan porsi 25% Sikap dan 75% Pengetahuan. Detailnya sebagai berikut.
- Sikap
- Kehadiran : 10%
- Etika : 15%
- Pengetahuan
- Tugas : 15%
- Kuis : 15%
- UTS : 20%
- UAS : 25%
- Sikap
- Perhatian: Meskipun bobot nilai Etika hanya 15%, tapi dapat mempengaruhi bobot nilai keseluruhan. Misal, dalam Ujian yang bersifat Tertutup, Anda tidak diperkenankan saling menyontek atau kerja sama dengan teman, atau copy-paste dari sumber lain melakukan plagiasi. Jika Anda plagiasi, maka secara Etika Akademik Anda telah melakukan kesalahan besar. Nilai Ujian Anda akan kurang atau bahkan 0 (Nol). Nilai Ujian 0 (Nol) akan mempengaruhi nilai-nilai lainnya secara keseluruhan.
Seluruh Aturan ini menjadi standar yang digunakan dalam perkuliahan selama satu semester ini. Seluruh mahasiswa harus sepakat menerima. Jika ada pertanyaan lebih lanjut, silakan tulis di kolom komentar dengan memenuhi kaidah dan etika komunitas Internet. Pertanyaan dan balasan akan dibaca dan mudah dimengerti oleh mahasiswa lainnya.
Terima kasih. Semoga sukses!